Pengertian Istilah Dalam Pengadaan Supply Chain Management
Halo semuanyaa, namaku Ririy dan aku suka menulis :) ( https://iarpi.com/pengertian-supply-chain-management/ ) Sejak bekerja di fungsi Supply Chain Management (SCM), ada banyak sekali istilah baru yang harus aku pelajari. Maka dari itu, di blog ini aku mau share beberapa istilah yang menjadi catatan penting bagiku. Selamat membaca 1. BIDDER LIST Bidder List adalah daftar penyedia barang/jasa yang memenuhi syarat kualifikasi dan klasifikasi (bidang & sub bidang usaha) untuk diundang mengikuti pengadaan barang/jasa. 2. DOKUMEN TENDER Dokumen yang terdiri dari Dokumen Intruksi dan Ketentuan Pelaksanaan Pemilihan (IKPP) serta Rancangan Kontrak (yang antara lain berisi Lingkup Kerja). 3. FUNGSI LOGISTIK Fungsi Logistik merupakan salah satu fungsi dilingkungan organisasi SCM perusahaan yang bertugas melaksanakan perencanaan kebutuhan material stock, penerimaan barang dalam Kontrak Pengadaan Barang, Pengelolaan Pengundangan, Distribusi dan Pengangkutan Material, FUPP, KRP, serta Peng...
